Jumat, 14 Desember 2012

Curug sewu waterfall


            Air terjun ini memeiliki ketinggian sekitar 80 m,Terletak di patean ,Kendal , Jawa Tengah , Indonesia. Dan tepatnya lagi terletak di desa curug sewu. Berjarak sekitar 7 KM dari kota Sukorejo.
            Curug sewu waterfall merupakan air terjun tertinggi di jawa tengah. Dan  tentunya memiliki keistimewaan khusus bila di banding dengan air terjun lainnya, sebab air terjun ini memiliki 3 tingkat terjunan ,yang masing – masing memiliki ketinggian 20 meter , 15 meter dan 45 meter.  Banyak bebatuan  besar di bawah limpahan air terjun yang mengalir. Object wisata ini juga bisa di bilang masih sangat alami, sebab belum ada coretan tangan tangan usil pada batu batu besar yang ada disini. Disini juga telah di sediakan taman rekreasi yang tertata dengan rapi, kebun binatang , dan masih banyak fasilitas menarik lainnya. Tentu sangat memukau bukan.


Akses

          Berjarak 40 KM dari kota Kendal. Dapat ditempuh dengan kendaraan pribadi maupun umum. Kondisi jalan beraspal, akan tetapi medannya naik turun. Untuk menuju object ini dengan menggunakan kendaraan pribadi, dari kota Semarang dapat di tempuh dengan menggunakan jalur Kendal – Weleri – Sukorejo. Bagi yang menggunakan Kendaraan umum, Dari kota semarang naik bus jurusan sukorejo , selanjutnya dari sukorejo naik angkut atau ojek menuju ke curug sewu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar